Friday, April 17, 2015

Jelang MotoGP Argentina, Espargaro Kembali Amankan FP2

RANCAH POSTJelang MotoGP Argentina 2015, Aleix Espargaro bersama Suzuki kembali mengamankan posisi tercepat dalam sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Argentina. Setelah sebelumnya, Espargaro berhasil menjadi yang tercepat pada sesi latihan pertama.


Sesi FP2 yang dihelat di sirkuit Rio Hondo, Argentina, pada hari Sabtu dini hari, (18/4/2015), Espargaro berhasil membukukan waktu tercepatnya 1 menit dan 38.776 detik. Andrea Iannone rider andalan tim Ducati menyusul pada peringkat kedua dengan mencatatkan waktu terbaik 1 menit dan 39.311 detik.


Sementara itu Marc Marquez harus puas dengan perolehan sesi FP2 pada posisi ketiga setelah menorehkan waktu apiknya 1 menit dan 39.336 detik. Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo pada sesi free practice 2 ini tak mampu meraih posisi terbaiknya di lima besar, dimana X-Fuera pasrah dengan perolehan waktu yang membuat berada di urutan keenam, sedangkan Valentino Rossi terpuruk di posisi kesembilan.


Hasil Free Practice 2 MotoGP Argentina 2015
















































































Pos.RiderTime
1Aleix ESPARGARO1’38.776
2Andrea IANNONE1’39.311
3Marc MARQUEZ1’39.336
4Cal CRUTCHLOW1’39.403
5Andrea DOVIZIOSO1’39.434
6Jorge LORENZO1’39.463
7Pol ESPARGARO1’39.648
8Scott REDDING1’39.892
9Valentino ROSSI1’39.947
10Yonny HERNANDEZ1’40.088
11Maverick VIÑALES1’40.126
12Bradley SMITH1’40.195
13Danilo PETRUCCI1’40.438
14Nicky HAYDEN1’40.522
15Karel ABRAHAM1’40.586
16Hector BARBERA1’40.626
17Stefan BRADL1’40.672
18Eugene LAVERTY1’40.846
19Jack MILLER1’40.864
20Alex DE ANGELIS1’41.152
21Hiroshi AOYAMA1’41.380
22Alvaro BAUTISTA1’41.490
23Mike DI MEGLIO1’41.531
24Marco MELANDRI1’41.576
25Loris BAZ1’41.784

 


Ikuti perkembangan dari balapan MotoGP Argentina, hasil kualifikasi MotoGP Argentina dan hasil MotoGP Argentina bersama Rancah Post.




Article source:
Jelang MotoGP Argentina, Espargaro Kembali Amankan FP2

Jelang MotoGP Argentina, Espargaro Kembali Amankan FP2 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Dani Aprianto

0 comments:

Post a Comment