Monday, April 6, 2015

Spesifikasi dan Harga Sony Xperia E4 vs Samsung Galaxy Grand Prime

RANCAH POSTSony Xperia E4 Dual diluncurkan di Indonesia pada bulan Maret lalu, harga Xperia E4 ini dijual dengan banderol Rp1.9 jutaan. Sedangkan Samsung Galaxy Grand Prime pertama kali meluncur pada bulan Oktober tahun lalu, saat ini harga Galaxy Grand Prime dibanderol Rp2.3 jutaan. Jika Anda penasaran spesifikasi apa saja yang ditawarkan masing-masing vendor, fitur apa saja yang disematkan pada kedua ponsel selanjutnya simak review di bawah ini.


Meski Samsung mempunyai nama besar dalam jagat smartphone, hal tersebut tidak serta-merta membuat produsen smartphone asal Jepang ciut. Sony terus berupaya menggempur segmen pasar entry-level dengan merilis ponsel-ponsel anyarnya, begitu pula dengan Samsung tidak hanya meluncurkan smartphone andalan, namun tetap menciptakan ponsel-ponsel entry-level.


Tidak perlu panjang lebar lagi, berikut akan kami sajikan review dan duel antara Sony Xperia E4 dengan Samsung Galaxy Grand Prime, ponsel berbeda generasi namun memiliki kisaran harga yang sama.


Spesifikasi Xperia E4 Dual dan Galaxy Grand Prime


Sony Xperia E4 tampil dengan mengusung desain seperti ponsel-ponsel entry-level lain dari perusahaan, Xperia E4 hadir dengan mengusung layar IPS 5.0 inci, memiliki resolusi 540 x 960 piksel dengan kepadatan warna pada 220 ppi. Ponsel mengukur dimensi 137 x 74.6 x 10.5 mm dan berat 144 gram. Sedangkan Samsung Galaxy Grand Prime menghadirkan layar TFT 5.0 inci dengan resolusi 540 x 960 piksel dan kerapatan warna pada 220 ppi. Grand Prime tampil dengan dimensi body 144.8 x 72.1 x 8.6 mm dan mengusung bobot 156 gram.


Spesifikasi Sony Xperia E4 Dual untuk jeroan diantaranya berupa unit prosesor quad-core 1.3 GHz Cortex-A7 dan dikawinkan dengan chipset Mediatek MT6582 serta unit pengolahan grafis Mali-400MP2. Xperia E4 dibekali 1 GB RAM dan penyimpanan internal 8 GB yang dapat diperluas hingga 32 GB melalui kartu microSD. Sedangkan Samsung Galaxy Grand Prime ditenagai prosesor quad-core 1.2 GHz Cortex-A53, dipasangkan dengan chipset qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 dan dibekali pemrosesan grafis Adreno 306. Galaxy Grand Prime juga dilengkapi dengan 1 GB RAM dan memori internal sebesar 8 GB, dapat diperluas hingga 64 GB dengan microSD.


Departemen kamera, Xperia E4 disematkan unit kamera belakang 5 megapiksel, kemampuan merekam video full HD 1080p pada 30fps. Dan unit kamera depan 2 megapiksel yang cocok untuk selfie atau video calling, kamera juga dapat merekam video 720p. Sementara itu, Galaxy Grand Prime dibekali kamera utama yang lebih besar 8 megapiksel dengan kemampuan merekam video full HD 1080p pada 30fps. Ponsel juga dilengkapi dengan kamera depan sebesar 5 megapiksel untuk selfie berkualitas tinggi, serta kemampuan merekam video full HD juga. Dalam hal ini, Samsung Galaxy Grand Prime lebih baik dan lebih unggul dibanding Xperia E4.


Selanjutnya, Sony Xperia E4 Dual dilengkapi fitur-fitur konektivitas seperti dual SIM (microSIM), 3G HSDPA, Wi-Fi 802.11, Bluetooth, radio FM, GPS dan juga microUSB v2.0. Sementara Galaxy Grand Prime dilengkapi fitur dual SIM dengan microSIM, 3G HSDPA, Wi-Fi 802.11, Bluetooth, GPS, radio FM dan microUSD v2.0.


Baterai Sony Xperia E4 tidak dapat dilepas atau non-removable Li-Ion 2300 mAh, dimana diklaim perusahaan mampu berlangsung selama 12 jam 40 menit waktu bicara dan 653 jam waktu siaga. Sedangkan Galaxy Grand Prime dibekali unit baterai Li-Ion 2600 mAh, yang diklaim mampu bertahan hingga 17 jam waktu bicara dan 75 jam waktu pemutaran musik. Lagi, Galaxy Grand Prime unggul dengan memiliki baterai yang lebih besar.


Harga Xperia E4 Dual dan Galaxy Grand Prime


Harga Sony Xperia E4 Dual (8GB) ini dibanderol Rp1.989.000, sedangkan harga Samsung Galaxy Grand Prime SM-G530 (8GB) dijual pada kisaran Rp2.314.900. Harga terbaru per bulan April 2015 sebagaimana kedua handset tersedia untuk dibeli di website Lazada Indonesia.


Meski Galaxy Grand Prime merupakan ponsel terbilang lawas, namun ponsel masing memiliki banyak kelebihan yang tidak bisa ditandingi oleh Xperia E4. Selain unggul dalam hal chipset, GPU, ekspansi memori eksternal yang lebih besar, kamera selfie yang lebih baik, juga memiliki kapasitas baterai yang lebih besar.


Demikian review singkat mengenai perbandingan harga dan spesifikasi antara Sony Xperia E4 dengan Samsung Galaxy Grand Prime. Selanjutnya kami harapkan dapat membantu Anda dalam mencari dan menemukan perangkat ponsel idaman.




Article source:
Spesifikasi dan Harga Sony Xperia E4 vs Samsung Galaxy Grand Prime

Spesifikasi dan Harga Sony Xperia E4 vs Samsung Galaxy Grand Prime Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Dani Aprianto

0 comments:

Post a Comment